Kamis, 20 Desember 2012

PERTUMBUHAN PADA HEWAN

A. PERTUMBUHAN PADA HEWAN

Pertumbuhan pada ayam














Hewan pada gambar ialah ayam jantan. Ayam banyak dipelihara manusia. Daging dan telur ayam dapat dimakan.  Setiap hewan akan mengalami pertumbuhan. Mulai dari ukuran tubuh yang kecil sampai bertambah besar. Hewan dapat tumbuh karena makan dan minum.











Ayam merupakan hewan yang berkembang biak dengan bertelur. Ayam betina dapat menghasilkan 1 telur setiap hari. Telur yang dapat dihasilkan berkisar 7 hingga 12 telur. Setelah masa bertelur, ayam akan mengerami telurnya. Ayam mengerami telurnya selama 21 hari. Telur ayam menetas menjadi anak ayam.
Anak ayam masih memiliki ukuran tubuh yang kecil. Bulu-bulu di tubuhnya masih halus.
Anak ayam belum memiliki ekor. Di bagian kepalanya belum tumbuh jengger.
Coba perhatikan pertumbuhan ayam berikut :









Pertumbuhan Pada Kucing
 Kucing adalah hewan yang berkembangbiak dengan melahirkan. Induk kucing dapat melahirkan lebih dari 1 anak.











Lama kelamaan, anak kucing akan bertambah besar. Gerakan badannya sudah mulai lincah. 













Kucing menjadi lebih tinggi dan lebih berat.Kucing juga menjadi lebih panjang dan lebih lebar.

B. PERTUMBUHAN PADA TUMBUHAN
TIdak hanya hewan, tumbuhan pun mengalami pertumbuhan. Baik itu pertumbuhan besar, tinggi, ataupun kelengkapan bagian tubuhnya.
pohon kelapa
Itu adalah tumbuhan kelapa. Tumbuhan kelapa dapat tumbuh dari buah kelapa.
kelapa
Ini pertumbuhan pohon kelapa dari biji
tunas    Tumbuhan kacang merah dapat tumbuh dari bijinya. Biji yang dapat tumbuh ialah biji yang tua. Tandanya, biji sudah mulai kering dan agak keras.
tumbuh  Biji tersebut disimpan di tanah. Lama kelamaan akan tumbuh akar dan tunas. Akar dan tunas itu disebut kecambah.
tumbuh 1
 Akhirnya, batang kacang merah akan bertambah tinggi. Daunnya bertambah lebar dan bertambah jumlahnya. Akarnya bertambah panjang dan bijinya semakin kecil.

Tumbuhan kacang merah tumbuh bukan hanya karena ada air. Akan tetapi, karena ada makanan dari biji. Jika biji telah habis tanaman yang tumbuh sudah memiliki daun. Melalui daun, tanaman dapat membuat makanan sendiri. Daun berfungsi untuk membuat makanan. Akar berfungsi untuk menyerap air dan bahan-bahan berguna untuk tumbuh dari tanah.
Oleh karena itu, masih tetap hidup, meskipun bijinya telah habis. Akar berfungsi untuk menyerap air dari tanah. Akar juga berfungsi untuk menyerap bahan-bahan dari tanah.
Air dan bahan-bahan tersebut berguna untuk tumbuh.


 

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More